Obat Net : Tanaman Obat Tradisional, Manfaat Bunga Krisan
Pengobatan Lewat Internet
Krisan
berkhasiat sebagai obat sakit bengkak pada mata dan untuk obat luka.
Nama Ilmiah : Chrysanthemum indicum L.
Nama Daerah
- Jawa: Krisan, Seruni
Botani
- Sinonim: Pyrethrum indicum Cass.
Klasifikasi
- Divisi: Spermatophyta
- Sub divisi: Angiospermae
- Kelas: Dicotyledoneae
- Bangsa: Asterales
- Suku: Asteraceae
- Marga: Chrysanthemum
- Jenis: Chrysanthemum indicum L.
Ciri-ciri
- Habitus: Terna, tinggi 0,5-1 m.
- Batang: Tegak, bulat, sedikit bercabang, permukaan kasar, hijau.
- Daun: Tunggal, berseling, lonjong, ujung runcing, pangkal membulat, tepi bertoreh, panjang 7-13 cm, lebar 3-6 cm pertulangan menyirip, tebal, permukaan kasar, hijau.
- Bunga: Majemuk, bentuk cawan, di ketiak daun atau di ujung batang, garis tengah 3-5 cm, kelopak bentuk cawan, ujung runcing, hijau, benang sari dan putik halus, berkumpul di tengah bunga, mahkota lonjong, lepas, panjang 3-8 mm, kuning.
- Buah: Lonjong, kecil, ditutupi selaput buah, masih muda putih setelah tua hitam.
- Biji: Lonjong, kecil, hitam.
- Akar: Tunggang, putih.
Kandungan Kimia
- Daun dan bunga krisan mengandung saponin, di samping itu daunnya mengandung alkaloida dan tanin, sedang bunganya juga mengandung minyak atsiri.
Khasiat
- Bunga krisan berkhasiat sebagai obat sakit bengkak pada mata dan untuk obat luka.
- Untuk obat bengkak mata dipakai + 10 gram bunga krisan, dicuci dan direbus dengan 3 gelas air sampai mendidih lalu dinginkan sampai hangat-hangat kuku. Air hasil rebusan digunakan untuk merendam atau mengkompres mata yang sakit.
Semoga bermanfaat
PENTING..!!!
Hanyalah Alloh SWT yang menyembuhkan kita hanya berusaha, sebelum minum obat bacalah Bismillah.
Thanks for reading & sharing Obat Tradisional | Pengobatan Tradisional